Sebenarnya dari pengamatan saya borosnya data tergantung dari aktivitas kita, faktor-faktor yang mempengaruhi tentu saja seperti:
- pengiriman text panjang, apalagi dengan lampiran gambar, dsb
- jumlah group yang diikuti
- aktivitas pribadi dan group
- aktivitas pembaruan status dan profile picture dari contact
Dari pengalaman saya dengan BBM di Android - Samsung Galaxy S3, selama beberapa minggu terakhir, dalam waktu 4 hari (3 Nov - 7 Nov) data sebesar 6,69 Mbyte ditransmisikan via "Mobile Data" dari operator seluler atau sekitar 1,67 Mbyte per hari atau 50 Mbyte per bulan seperti bisa dilihat pada gambar di bawah.
Dengan kondisi sebagai berikut:
- di kantor menggunakan wi-fi (jadi tidak masuk dalam pengukuran tersebut)
- di rumah menggunakan wi-fi (jadi tidak masuk dalam pengukuran tersebut)
- jumlah Group BBM = 5
- jumlah Contact BBM = 50
- pemakaian sedang (sebagian besar text)
Pemakaian Data BBM via Operator (4 hari) |
Jika diasumsikan bahwa pemakaian saya di tempat tanpa wi-fi (4 jam di jalan, dll) berbanding dengan tempat ada wi-fi-nya (9 jam di kantor dan 3 jam di rumah) adalah 4:12 atau 1:3 maka pemakaian per bulan lebih kurang 3 x 50 Mbyte = 150 Mbyte ... Jadi lebih kurang akan terpakai 150 Mbyte khusus untuk BBM saja dari kuota internet per bulan jika tidak ada menggunakan wi-fi.
Apakah BBM boros data ? Saya kira masih bisa diterima ...
Jika pertanyaannya apakah BBM efisien ? Perlu ditelaah lebih lanjut, dan bisa dibandingkan juga dengan aplikasi lainnya seperti Whatsapp, Line, dll.
(Jakarta, 7nov2013)