Monday, July 2, 2012

Masalah Android Ice Cream Sandwich 4.0.4 tidak bisa mematikan auto predictive key dan masalah Wifi tethering

Baru saja mengupgrade Samsung Galaxy Tab 2 (7 inch) dari versi 4.0.3 menjadi Android Ice Cream Sandwich (ICS) versi 4.0.4, semuanya berjalan baik pada awalnya. Tetapi langsung terasa ada masalah karena keyboard "auto-predictive" nya tidak bisa dimatikan (disable) sehingga sangat mengganggu, terutama ketika mengetik dengan bahasa yang tidak umum ... Di ICS release sebelumnya (4.0.3) fitur tersebut dapat dimatikan lewat Setting - Language and Input - Keyboards and input methods ... Tetapi sekarang tidak bisa diatur lagi.
Bagi anda yang belum mengupgrade, sebaiknya ditunda dulu karena sangat menganggu ... Sudah googling and posting masalah tersebut, tetapi belum ada jawaban ... (13Jun12)


-----------
Solusi akhirnya mengambil jalan pintas dengan menginstal aplikasi keyboard lain (yang free/gratis tentunya) yaitu  "IceCream Sandwich-ICS Keyboard" yang ada di Play Store. Setelah instalasi bisa diaktifkan dengan cara Setting - Language and Input - Keyboards and input methods ... cek pada ICS Keyboard, kemudian tap pada pilihan Default dan pilih ICS Keyboard. Untuk kustomisasi setting dapat dilakukan dengan menjalankan (tap) pada icon  ICS Keyboard ...
Aplikasi ini lumayan bagus dan menurut saya lebih nyaman dari aplikasi keyboard bawaan sebelumya. (7Jul12).
----------

Masalah lainnya yang baru saja terdeteksi pada ICS 4.0.4 adalah Wifi Tethering / portable hotspot tidak bisa digunakan karena key-nya tidak sesuai.
Petunjuk aktivasi yang ditampilkan di gadget tidak biasa / aneh: "1. Turn on Wi-Fi on the device 2. Find #94b4c3 in Wi-Fi network list 3. Connect to AndroidAP 4. Enjoy the Internet via a portable Wi-Fi hotspot"
Antara poin (2) dan (3) membingungkan, demikian juga jika "#94b4c3" adalah key maka tidak sesuai juga. Hal ini juga sangat mengganggu terutama ketika di luar kantor perlu internet. (18Jul12)

----------
Solusi sementara sama seperti pada masalah keyboard di atas, mencari-cari aplikasi yang sesuai (yang gratis / free tentunya) ... ketemu yang cocok dan sederhana namanya "SVTP Wifi Hotspot and USB Tether - Lite". Sesuai namanya Lite yang ringkas dan mudah, disamping itu SSID dan key-nya dapat kita tentukan sendiri. Mantap!
Sebelumnya sudah mencoba aplikasi lain "FoxFi" tetapi tidak berhasil dengan pesan "Fail to activate. Internet not detected" padahal internet-nya ok-ok aja. (20Jul12)

---------
Hal yang aneh terjadi, sekarang fitur Wifi Tethering / portable hotspot bisa berjalan kembali dengan cara setting seperti biasa. Sementara aplikasi "SVTP Wifi Hotspot and USB Tether - Lite" sudah expired dan harus berbayar :-) ... (23Jul12)

(TangSel 13jun12)